Cara bisnis pulsa dan keuntungan bisnis jualan pulsa

Cara bisnis pulsa dan keuntungan bisnis jualan pulsa

Pada saat ini pekerjaan sangat sulit di dapatkan. Persaingan di dunia kerja pun sangat ketat, jadi dengan masalah tersebut pasti ada solusinya. Sekarang bisnis yang sangat menjanjikan adalah bisnis pulsa. Bisnis pulsa saat ini sangat menjanjikan karena banyak orang yang sudah memakai telepon genggam. Secara tidak lansung pulsa sudah jadi kebutuhan. sebelum anda memulai bisnis pulsa, anda tentunya harus mengetahui Cara bisnis pulsa dan keuntungan bisnis jualan pulsa.

Di era teknologi seperti sekarang, setiap orang pasti melakukan komunikasi secara lansung dan tidak lansung. Jika orang berkomunikasi secara tidak lansung, Otomatis orang akan memakai handphone nya. Agar bias berkomunikasi dengan telepon tentunya kita memerlukan biaya untuk membayar operator jaringan yang kita pakai. Cara kita membayar kepada operator penyedia layanan adalah dengan pulsa.

Untuk anda yang tertarik dengan bisnis ini, saya akan membagikan cara bisnis pulsa yang mudah, dan keuntungan dari bisnis jualan pulsa.

Keuntungan Bisnis jualan pulsa

Modal kecil

Pada bisnis ini anda tidak di tuntut memiliki modal yang besar, jika anda memiliki modal yang sedikit pun anda sudah bisa memulai nya. Modal yang anda butuhkan adalah handphone dan modal awal hanya berkisar 200ribu . Handphone sangat penting dalam bisnis ini, karena bisnis ini mengharuskan anda untuk mentransfer pulsa dengan menggunakan handphone. Anda cukup membeli handphone jadul yang harganya 500ribu. Berarti total modal yang anda butuhkan hanya 700ribu.

Mudah di jalankan.

Bisnis pulsa dapat anda jalankan di mana pun, anda cukup mempromosikan nya saja, jika orang sudah mengetahui bahwa anda bisnis pulsa, Customer akan datang dengan sendirinya. Cobalah promosikan dengan orang terdekat anda, maka mereka akan menjadi pelanggan setia anda.

Cara menekan pengeluaran

Sudah di jelaskan sebelumnya jika modal yang di keluarkan tidak banyak. Ponsel yang anda gunakan tidak perlu handphone yang memiliki spesifikasi tinggi, cukup dengan handphone jadul yang hanya bisa sms pun sudah cukup. Gunakan promo dari provider saat anda mengisi saldo, ini akan menekan pengeluaran modal anda. Dan akan membuat keuntungan anda jadi lebih besar.

Resiko rendah

Di bisnis anda akan menjalan kan peran sebagai penengah antara dealer dengan pengguna. Dengan modal yang tidak besar tentunya bisnis pulsa adalah bisnis dengan resiko yang sangat minim. resiko yang minim membuat anda lebih santai saat menjalankan bisnis ini. Saat anda memutuskan untuk berhenti dari bisnis ini anda tidak akan menderita kerugian yang tinggi. Ini lah penyebab kenapa banyak orang yang memutuskan untuk memulai bisnis pulsa ketimbang bisnis lain.

Target pasar luas

Menjadi rahasia umum bahwa setiap orang saat ini banyak orang sudah memakai handphone, jadi anda dapat mendapatkan target pasar yang besar untuk menjual pulsa anda. Mulai dari ibu rumah tangga, pelajar, bapakā€, dan masih banyak lagi target pasar anda. Semua golongan sudah membutuhkan handphone untuk kebutuhan komukasi atau hiburan

Cara agar bisnis pulsa berkembang lebih pesat.

Memiliki server pulsa

Saat anda memulai bisnis pulsa hal yang perlu anda perhatikan adalah server nya terlebih dahulu, apakah respon time dari server bagus atau tidak. Hal ini sangat mempengaruhi hasil dari bisnis anda nantinya. Jangan sampai pelanggan anda mengeluh di karenakan server yang sangat lambat dalam mengirimkan pulsa.
Hal ini juga akan mempengaruhi kepercayaan pelanggan kepada anda, jika tiba tba server down dan di saat bersamaan ada pelanggan yang melakukan pengisian pulsa, saldo anda habis dan pulsa ke pelanggan tidak masuk di karenakan server yang rusak. Ini akan menjadi maslah dalam bisnis anda.

Berikan harga yang sesuai

Point selanjutnya yang harus di perhatikan jika anda mau menjalankan bisnis pulsa. Anda berikan harga yang sesuai. Harga standar saat ini adalah 7-8ribu untuk pengisian 5ribu pulsa. Jadi jangan sampai anda membuat harga yang kurang atau lebih dari standar nya. Jika harga yang anda berikan rendah, maka anda akan mengalami kerugian. Dan jika anda membuat harga lebih mahal, maka tidak aka nada pelanggan yang kembali membeli pada anda

Jangan layanii pelanggan yang berhutang

Point terakhir adalah jangan pernah memberikan hutang kepada pelanggan, karena jika anda memberikan nya, aka nada rasa tidak enakan yang muncul ketika anda mau menagih nya. Dan akan lebih buruk ketika ada pelanggan yang marah ketika di tagih hutangnya. Itu akan memperburuk bisnis anda, dan tidak akan membuat bisnis anda berkembang

Itulah beberapa cara bisnis pulsa, anda dapat memulai nya dengan mengikuti cara cara di atas agar bisnis pulsa anda bias berhasil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *